5 Games Terbaik Tahun 2024, Wajib Dimainkan!

Awal Tahun 2024 menjadi penanti bagi kebanyakan gamers setia yang sudah menunggu update dari beberapa pengembang penyedia games baik secara online maupun offline.

Beberapa dari penyedia layanan game sudah menyiapkan jadwal untuk launching game terbaru mereka, sementara dari beberapa lainnya belum menentukan kapan tanggal dan waktu yang pasti tetapi telah mengumumkan bahwa game mereka akan dirilis pada tahun ini. Berikut Ini dia 5 Games yang sudah menjadi favorit pada tahun 2024 ini.

Tekken 8

Salah saatu game yang paling dinantikan awal tahun 2024 adalah Tekken 8, yang diproduksi oleh Bandai Namco Entertainment. Cerita dalam games ini melanjutkan daripada kisah kisah sebelumnya yang mana mengangkat tentang konflik seorang ayah dan anak, yakni Kazuya Mishima dan Jin Kazama yang mengalami pertarungan sengit untuk mencapai puncak diantara keduanya.

The Sims 4

Franchise game The Sims selalu memiliki tempat tersendiri bagi para gamers idolanya, dan banyak yang bersyukur bahwa game The Sims ini dapat dimainkan secara gratis melalui layanan penyedia Steam. Sejak awal perilisan game ini tahun 2014, The Sims 4 tetap menghadirkan upgrade terbaru yang menarik untuk dimainkan.

PUBG: Battleground

Sejak menjadi game gratis di Steam, popularitas PUBG: Battleground meningkat dan layak masuk ke dalam daftar game gratis terbaik deplatform ini. Bahkan, PUBG Battleground bisa disebut sebagai game battle royale terbaik tanpa perlu keluar uang.

Like A Dragon: Infinite Wealth

Like a Dragon Infinite Wealth menggambarkan dengan apik bagaimana produk SEGA dan Ryu Ga Gotoku Studio telah berkembang begitu pesat melampaui para pendahulunya.

Infinite Wealth telah meningkatkan JRPG turn-based combat yang diperkenalkan di Like a Dragon pada 2020. Jika kalian menggemari gaya bermain beat-em-up Like a Dragon yang tersohor, maka kalian akan dimanjakan oleh Dragon’s Resurgence milik Kiryu. Ketika heat gauge Dragon of Dojima sepenuhnya terisi, akan terjadi transisi dari gameplay turn-base ke petarung dinamis yang akan menghabisi musuh dengan pukulan bertubi-tubi.

Candy Crush

Malas main game yang membuat deg-degan, tapi tetap mau main game nomor 1 di Indonesia? Kamu wajib coba main Candy Crush Saga. Game ini punya genre puzzle. Kamu masih bisa dapat tantangan tapi bisa main sambil santai saja.

Apa yang akan kamu lakukan di game paling populer di Indonesia ini? Kamu akan masuk ke dunia penuh permen. Tugas kamu, mencocokkan permen berwarna-warni dan nantinya mendapatkan hadiah. Gameplay yang sederhana itu malah terbukti bisa menjadikannya game no 1 di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *